Persepsi Mahasiswa FKIP Tentang Meme Pemilu (Pemilihan Umum) Presiden Tahun 2019 di Media Sosial

Authors

  • Fajar Eko Wahyudi Universitas Muhammadiyah Purwokerto
  • Asep Daud Kosasih Universitas Muhammadiyah Purwokerto
  • Ipong Jazimah Universitas Muhammadiyah Purwokerto

DOI:

https://doi.org/10.30595/pssh.v13i.877

Keywords:

Meme, Pemilu, Persepsi, Mahasiswa

Abstract

Meme atau yang biasa disebut dengan mim merupakan sebuah fenomena yang sering muncul atau marak di media sosial seperti  Facebook, Instragram. Twitter, dan beragam sosial media yang lainnya. Meme yang berkaitan dengan pemilu atau pemilihan umum presiden menjadi salah satu bahan atau fenomena  yang  memicu munculnya  meme tersebut. Tujuan Penelitian  ini adalah untuk mengetahui jenis meme yang beredar pada saat pemilu presiden tahun 2019, untuk mengetahui persepsi mahasiswa Pendidikan FKIP UMP terkait fenomena meme pemilu presiden tahun 2019 di media sosial. Penelitian yang dilakukan dengan deskriptif kualitatif menggunakan data berupa kata- kata dan menghasilkan deskripsi berupa kata-kata.  Data primer didapatkan dengan menyebar angket pada Mahasiswa FKIP UMP serta wawancara dengan 25 Mahasiwa FKIP UMP, data sekunder diambil dari penelitian- penelitian sebelumnya. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa meme muncul serta beredar pada saat pemilu presiden tahun 2019 dapat dikategorikan sebagai meme yang bertujuan untuk menyindir kehidupan pribadi, memiliki sebuah tujuan politik,  dan meme yang hanya dibuat untuk hiburan semata. Ditemukan bahwa hasil persepsi Mahasiswa FKIP UMP terbagi menjadi tiga bagian yaitu sangat bagus, bagus dan tidak bagus dalam memaknai meme pemilu presiden tahun 2019. Jawaban lainnya menunjukan hal positif atau mendukung bahwa meme tersebut bisa membawa sebuah tujuan serta perubahan atau persepsi negatif atau tidak mendukung bahwa meme tersebut hanya ditujukan untuk hiburan.

References

Aspikom. (2011). Komunikasi 2.0. Yogyakarya: Mata Padi Pressindo.

Budiardjo, Meriam. (2008). Dasar-dasar Ilmu Politik. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama. Cahyono, A. S. (2016). Pengaruh media sosial terhadap perubahan sosial masyarakat di Indonesia. Publiciana, 9(1), 140-157.

Castaño, D.C.M. (2013). Defining and characterizing the concept of Internet Meme. Revista CES Psicología, 6(2),82-10.

Dawkins, R. (1976). The selfish gene. Oxford: Oxford University Press.

Flew, Terry. (2002). New Media: An Introduc-tion. New York: Oxford Universi-ty Press, Laughey, D. (2007). Themes in media theory. New York: Open University Press.

Muhson, A. (2006). Teknik analisis kuantitatif. Universitas Negeri Yogyakarta. Yogyakarta, 183-196

Murfianti,F. (2019). Meme di Era Digital dan Budaya Siber. Surakarta: Jurnal. Isiska.

Rahmadani, R. (2019). Fenomenologi Penyiar Radio Di Kota Pekanbaru (Doctoral dissertation, Universitas Islam Riau).

Ratnamulyani, I. A., & Maksudi, B. I. (2018). Peran Media Sosial Dalam Peningkatan Partisipasi Pemilih Pemula Dikalangan Pelajar Di Kabupaten Bogor. Sosiohumaniora, 20(2), 154-161.

Rozikin, F. C., & Pandin, M. G. (2021). Historical meme As A Solution to Improve Generation Z Nationalism in Indonesia. HISTORIA: Jurnal Program Studi Pendidikan Sejarah, 151-162.

Setya, D.E.W. (2011). Komunikasi dan Media Sosial. Journals.usm.ac.id, 3(1)

Silvani, Tantri, dkk (2018). Persepsi Remaja Sekolah Menengah di Kepri Terhadap Karir Pada Sektor Perikanan. Researchgate.net.

Sugiono. (2009). Metode Penelitian Kualitatif, Kualitatif dan R&B. Bandung: Alfabeta. Sugiono. (2014). Metode Penelitian Kualitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta Sugiono. (2019). Metode Penelitian Kualitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta

Tamodia, W. (2013). Evaluasi penerapan sistem pengendalian intern untuk persediaan barang dagangan pada

PT. Laris Manis Utama Cabang Manado. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis dan Akuntansi, 1(3).

UU No 15 Tahun 2011 Tentang Penyelenggara Pemilu

Zannettou, S., Caulfield, T., Blackburn, J., Cristofaro, E. D., Sirivianos, M., Stringhini, G., & Suarez-Tangil, G. (2018). On the Origins of memes by Means of Fringe Web Communities. arXiv:1805.12512v3, 1-23.

Adhi, Robert. KSP (24 Juni 2014). Semarak media sosial selama Pilpres. https://nasional.kompas.com/read/2014/06/24/0245002/Semarak.Media.Sosial.Selama.Pilpres Diakses pada tanggal 28/2/2023 pukul 20.30

Lambang, Danur.P (02 desember 2021). Kepala MI6 Peringatkan Jebakan Utang China, Bagaimana dengan Indonesia?.

https://www.kompas.com/global/read/2021/12/02/223300470/kepala-mi6-peringatkan-jebakan-utang-china bagaimana-dengan-indonesia-?page=all Diakses pada tanggal 10 april 2023 pukul 02.00

Idris, Muhammad (04 Januari 2020). Dikaitkan dengan natuna berapa utang indonesia ke china?

https://money.kompas.com/read/2020/01/04/111700826/dikaitkan-dengan-natuna-berapa-utang-indonesia-ke-china?page=all. Diakses pada tanggal 18 Mei 2023 pukul 22.00

Idris, Muhammad (06 Juli 2020). Mengintip Kekayaan Yang Dimiliki Prabowo Subianto. https://money.kompas.com/read/2020/07/06/090200826/mengintip-kekayaan-yang-dimiliki-prabowo-subianto?page=all. Diakses pada tanggal 25 Mei 2023 pukul 14.00

Halim, Devina (21 Febuari 2019). Setelah Serang Prabowo Soal Penguasaan Lahan Jokowi Juga HarusTerbuka

https://nasional.kompas.com/read/2019/02/21/22364211/setelah-serang-prabowo-soal-penguasaan-lahanjokowi-juga-harus-terbuka?page=1. Diakses pada tanggal 25 Mei 2023 pukul 19.00

Downloads

Published

2023-11-14

How to Cite

Wahyudi, F. E., Kosasih, A. D., & Jazimah , I. (2023). Persepsi Mahasiswa FKIP Tentang Meme Pemilu (Pemilihan Umum) Presiden Tahun 2019 di Media Sosial. Proceedings Series on Social Sciences & Humanities, 13, 18–28. https://doi.org/10.30595/pssh.v13i.877